tugas kuh



Rohmanur Aziz: 7 Irama dalam Membaca al-Quran itu penting

 
Dakwahpos.com, Bandung-  Rohmanur Aziz selaku penanggung jawab acara seminar yang mengankat tema “7 irama baca al-Qur`an” sangat menekankan akan pentingnya mengetahui dan mempelajari 7 irama  dalam membaca al-Qur`an. Seminar ini diperuntukan untuk mahasiswa-mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung terkhusus untuk mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi yang sedang menjalani praktek tilawah.

Seminar ini diisi oleh alumni KPI UIN Sunang Gunung Djati Bandung tahun 2011 yakni Ustadz Kristiono yang telah mempelajari dan mengusai ketujuh irama membaca al-Qur`an seerta bersanad langsung kepada Rasulullah. Dilaksanakan pada tanggal 29 Oktober 2017 di aula Fakultas Dakwah dan Komunikasi lantai 4.

Fahmi Muzahid Abdul Aziz mahasiswa KPI dari kelas B selaku ketua pelaksana telah merancang dan menyusun acara tersebut dengan serapi-rapinya. Dimana acara ini dilaksanakan pada pukul 14.00 WIB yang dihadiri oleh mahasiswa yang dibimbing praktik tilawahnya oleh Rohmanur Aziz serta beberapa kelompok tilawah lainnya.

“Luar biasa sekali pertemuan praktik tilawah kali ini. Karena bisa belajar langsung ketujuh macam irama membaca al-qu`an. Apalagi pematrinya itu alumni KPI yang telah menguasai ketujuh irama tersebut yang langsung bersanad ke Rasulullah. Pokoknya saya bangga menjadi mahasiswa KPI. Memiliki alumni yang keren dan menginspirasi” tegas Engkom Qomariah, salah satu peserta seminar.

Reporter Asriyatus Syaniah KPI 3A UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Komentar

Postingan Populer